Rasa percaya diri jelas akan berkurang ketika mendapati wajah penuh dengan bintik merah menonjol bernama jerawat. Terdapat beragam faktor penyebab jerawat, diantaranya stres, polusi, pola makan, gangguan kesimbangan hormon dan pecernaan, dan kadar gula darah. Selain itu, minuman dengan kandungan kafein juga berkontribusi menimbulkan jerawat karena mampu meningkatkan stres.
Salah satu cara untuk mengontrol masalah jerawat adalah dengan memilih makanan yang mengandung nutrisi yang baik bagi kulit, seperti 8 jenis makanan ini:
1. Mentimun
Karena kadar air yang tinggi, mentimun dikenal sebagai jenis makanan yang bersifat pendingin. Mentimun kaya akan zat yang baik bagi kesehatan kulit, diantaranya antioksidan, vitamin C dan silika. Tak hanya menyembuhkan jerawat, namun mentimun juga bisa dijadikan sebagai obat radang.
2 Wortel
Kandungan vitamin C dan beta karoten yang tinggi, berperan penting dalam menghilangkan jerawat akibat kelebihan protein dan minyak. Selain itu, sayuran hijau seperti brokoli atau kubis juga sangat baik dikonsumsi untuk mencegah timbulnya jerawat.
3 Berry
Buah berry yang dikenal kaya dengan kandungan antioksidan, menjadikannya makanan yang paling cocok untuk kulit berjerawat. Antioksidan mencegah kulit dari kerusakan di tingkat sel serta mencegah peradangan.
4. Yoghurt
Bila produk susu lain yang tinggi lemak berpotensi menyebabkan jerawat, maka berbeda dengan Yoghurt. Kandungan bakteri probiotik di dalamnya dapat meningkatkan protein kulit.
5. Ikan
Kandungan asam lemak omega-3 dalam ikan mampu mencegah kulit dari peradangan. Cara mengkonsumsi ikan yang sehat adalah dengan dikukus atau dipanggang untuk meminimalkan minyak yang justru menjadi salah satu faktor penyebab jerawat.
6. Biji-Bijian
Tidak seperti tepung halus atau nasi putih, biji-bijian seperti gandum, haver (oat) dan beras merah menjadi pilihan makanan yang sehat bagi kulit. Selain kaya akan kandungan seratnya, biji-bijian juga kaya akan vitamin B yang baik untuk kulit seperti folat, niasin dan zat seng dan magnesium.
7. Teh Hijau
Teh hijau kaya akan anti-oksidan polifenol yang memberi perlindungan dari sinar ultraviolet matahari penyebab kerusakan kulit. Antioksidan dalam teh juga sangat baik untuk mencegah dan memperbaiki kerusakan DNA. Meminum teh hijau juga sangat penting untuk memastikan tubuh Anda tetap terhidrasi.
8. Coklat Hitam
Berbeda dengan jenis coklat lainnya, coklat hitam yang kaya dengan antioksidan flavonoid berguna untuk melindungi kulit dari radikal bebas yang berkontribusi terhadap terbentuknya jerawat di wajah.
Bagi Anda yang kehilangan cara atau belum menemukan solusi tepat pencegahan jerawat, kini saatnya memeriksa kembali pola makan. Hindari makanan dengan kandungan lemak dan minyak yang tinggi, sebaliknya konsumsi jenis makanan yang kaya dengan antioksidan ditambah lagi dengan memperbanyak minum air putih untuk mengusir racun dan timbunan lemak jahat dari tubuh.
Sumber : Boldsky.com/jawaban.com/ls